Harga Bayar Tuntunan Tuhan

Harga Bayar Tuntunan Tuhan

Speaker by: Jefri Theresna

Tuhan yang kita sembah suka untuk Menuntun. The Question is “Apakah kita suka dituntun Tuhan?”


‘Your Will Be Done’ – jangan main-main dengan perkataan ini.


Barangsiapa dituntun oleh Allah, dia adalah anak Allah!

  • Apa alasan kita butuh Tuntunan Tuhan? Kita akan dengan nyaman dituntun kalo kita “PERCAYA” sama yang nuntun. Kalo susah percaya sama Tuhan, kita akan percaya dengan diri sendiri.


Roma 12:2 – Butuh tuntunan agar dapat membedakan MANA KEHENDAK ALLAH: apa yang baik, yang berkenan kepada Allah dan yang sempurna.


“Masa depan kita bisa diprediksi dari apa yang kita putuskan setiap hari.”


Yesaya 42:16

  • PERCAYA SAMA TUHAN ITU ADA 3 HAL: Percaya pada Cara, waktu & Firman Tuhan!



3 konsekuensi mengalami Tuntunan-Nya:

1] TUNTUNAN TUHAN ITU MENUNTUT KESIAPAN UNTUK DIPIMPIN (Yohanes 16:13)

  • Kita suka ditolong tapi SUSAH/GAMAU Dipimpin!
  • Kalo mau ditolong tp ga siap dipimpin, jangan minta tolong!

Dasar tuntunan itu Kepercayaan, dasar tuntutan itu Keterpaksaan!

2] TUNTUNAN TUHAN MENUNTUT KETAATAN MELAKUKAN (Ibr 11:7-8)

Iman dan Ketaatan itu TERHUBUNG!

Iman itu sesuatu yang “ga ada”, jangan tunggu ada baru BERGERAK! That’s not FAITH.

3] TUNTUNAN TUHAN MENUNTUT PENYERAHAN TOTAL (Kejadian 22:1-3)


Menunda KETAATAN adalah bentuk KETIDAKTAATAN.


Gapapa belum terlihat, makin sering DILAKUKAN makin KELIHATAN!

Kalo Tuhan perjelas semuanya, nanti kita yang ga jelas!

Orang Taat ga pernah RUGI!

Makin DEKAT, Makin JELAS, makin TAAT.

Leave a Comment